Search

Harga BBM Indonesia Tak Kunjung Turun, Lebih Mahal Mana Dibanding Malaysia? - Detikcom

Jakarta -

Harga minyak di dunia sedang mengalami tren penurunan pada Maret hingga April 2020. Penurunan harga minyak dunia ini lantaran merebaknya virus Corona.

Dibandingkan Malaysia, harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di sana saat ini bisa dikatakan lebih murah dari Indonesia.

Mengutip TheStar, Selasa (21/4/2020) Kementerian Keuangan Malaysia telah menyesuaikan harga BBM yang dilepas ke masyarakatnya. Untuk harga bensin sementara belum mengalami perubahan, sedangkan solar untuk diesel akan turun sebesar 3 sen. Harga ini berlaku mulai 18 - 24 April 2020.

Berikut daftar BBM di Malaysia;

RON 95 RM 1.25/liter atau sekitar Rp 4.447 (Kurs Rp 3.557)
RON 97 RM 1.55/liter Rp 5.514
Diesel RM 1.43/liter Rp 5087

Sedangkan di Indonesia, seperti dikutip laman Pertamina, harga Bahan Bakar Minyak terakhir mengalami penyesuaian per Februari 2020. Hal itu berdasarkan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM 187K/10/MEM/2019 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan.

Berikut daftar harga BBM Pertamina:

Pertalite Rp 7.650
Pertamax Rp 9.000
Pertamax Turbo Rp 9.850
Dexlite Rp 9.500
Pertamina Dex Rp 10.200

Simak Video "Pak Jokowi, Harga BBM di Madapolo Mencekik Nelayan"
[Gambas:Video 20detik]
(riar/din)

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terbaru - Google Berita
April 21, 2020 at 12:34PM
https://ift.tt/2RUQNe4

Harga BBM Indonesia Tak Kunjung Turun, Lebih Mahal Mana Dibanding Malaysia? - Detikcom
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga BBM Indonesia Tak Kunjung Turun, Lebih Mahal Mana Dibanding Malaysia? - Detikcom"

Post a Comment


Powered by Blogger.