TEMPO.CO, Jakarta - Suzuki dikabarkan segera memasarkan XL7 sebagai pengembangan dari Ertiga. Suzuki XL7 akan memiliki tampang lebih sporty yang sempat menjadi model konsep Ertiga Sport. Pengguna instagram @baguskusuma mengungkap beberapa mobil Suzuki XL7 sedang diangkut truk yang siap didistribusikan ke dealer. "Sudah sampai Jakarta ternyata..Akankah menggantikan Ertiga?," tulis akun @baguskusuma.
Tempo sempat mendatangi salah satu Dealer Suzuki di wilayah Depok, Jawa Barat untuk mencari informasi soal harga jagoan baru Suzuki di segmen baru kombinasi MPV bertampang SUV. Adapun varian Suzuki XL7 yang tersedia antara lain, Zeta, Beta, dan Alpha. Ketiganya masing-masing tersedia dalam dua jenis transmisi yakni manual dan matik.
Untuk tipe Zeta (manual) dibanderol Rp 230 juta dan Tipe Zeta (matik) Rp 240, 5 juta. Sementara tipe Beta (manual) dibanderol Rp 246,5 juta dan tipe Beta (matik) Rp 257 juta. Sedangkan untuk tipe tertinggi yakni, Alpha (manual) dibanderol Rp 256,5 juta dan tipe Alpha (matik) Rp 267 juta. Meski demikian, harga-harga itu belum mengikat.
Dijelaskan oleh seorang sales, bahwa Suzuki XL7 sudah bisa dibooking dengan Rp 5 juta. "Syaratnya standar, seperti foto copy KTP, dll. Booking fee Rp 5 juta untuk masuk indennya," ujar sales yang enggan disebut namanya tersebut pada Rabu, 22 Januari 2020.
Dia juga menyebut bahwa, jika inden sudah terdaftar bulan Januari ini, maka Suzuki XL7 sudah bisa diterima pada bulan Maret hingga April 2020. "Paling cepat awal Maret,"ujarnya.
Suzuki XL7 kemungkinan masih menggandalkan mesin Ertiga K15 1,5 liter. Pada varian tertinggi Suzuki XL7 Alpha memiliki tampilan keren mulai dari Bold LED Headlamp dengan DRL auto on, Muscular Sweeping Cross Bar Front Chrome, Bold Hood Side Sit, Muscular Wheel Arch Extention, Muscular Lower Bumper, Roof Raill, Bold LED Rear Lamp with light guides, Chrome Door Handle, dan Bold Two Tone Colour.
Pada interior juga memiliki sejumlah fitur kekinian. Mulai dari Spacious Cabin with Black Interior Colour, Stunning Audio Touchscreen, Stunning Carbon Fibered Pattern Dashboard, MID Display Colour Dot, Leather Steering Wheel with Switch Audio Control, Bluetooth phone conection, Keyless, AC Digital, 2 Front Tweeters, Ventilated Cup Holder, power outlet, Center Arm Rest.
Xpander Cross menggunakan mesin bensin 1.5L MIVEC (Mitsubishi Innovative Valve timing Electronic Control system) DOHC 16 valve yang memudahkan pengoperasian dari rpm rendah ke tinggi. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 110 PS pada 6.000 rpm dan torsi 141 Nm pada 4.000 rpm.
Xpander Cross memiliki panjang 4.500 mm, lebar 1.800 mm, dan tinggi 1.750 mm. Ground clearance mobil ini mencapai 225 mm. Rush memiliki dimensi yang lebih mungil dibandingkan Xpander Cross panjang 4.435 mm, lebar 1.695mm, tinggi 1.705 dengan jarak sumbu roda 2.685 mm. Toyota Rush memiliki ground clearance 220 mm.
Untuk sistem keamanan, Xpander Cross dipersenjatai dengan ABS + EBD, Brake Assist, Dual SRS Airbags, Hill Assistan System, Keyless Operation System, Parking Sensor + Rear View Kamera dan Active Stability dan Traction Control. Rush mengandalkan fitur keamanan Protective 6 SRS Airbags, Solid Vehicle Stability Control, Assuring 7 Seat Belt Indicators, Anti-lock Braking System, Secured Hill-Start Assist (HSA), dan Emergency Brake Signal.
Xpander Cross ditawarkan dalam tiga varian dengan harga Rp 267,7 juta (M/T), Rp 277,7 juta (A/T), dan Rp 286,7 juta (Leather Seat Premium Package A/T).
Bisnis - Terbaru - Google Berita
January 23, 2020 at 06:14PM
https://ift.tt/30Ky5sY
Suzuki XL7 Mau Meluncur, Ini Perbandingan dengan Xpander Cross - Tempo
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Suzuki XL7 Mau Meluncur, Ini Perbandingan dengan Xpander Cross - Tempo"
Post a Comment